Perbandingan Bunyi Antara Bahasa Indonesia Dengan Bahasa Jepang
Keywords:
Fonem (bunyi), Bahasa Indonesia, Bahasa Jepang, perbandinganAbstract
Perbandingan antarbahasa dapat memberi landasan dasar bagi pemahaman antarbangsa. Usaha yang paling mudah dilakukan adalah meneliti unsur-unsur serapan (pinjaman) dari bahasa lain ke dalam sebuah bahasa. Begitu pula, dengan membandingkan sistem bunyi (fonem) antara BI dan BJ akan dapat memberikan informasi yang jelas, mengapa bunyi (fonem) tertentu
dalam BI dapat dijumpai pada BJ. Secara umum penelitian ini bertujuan mengetahui sistem bunyi (fonem) segmental antara BI dan BJ. Di samping itu, untuk mengetahui persamaan dan perbedaan sistem bunyi (fonem) antara kedua bahasa. Untuk mencapai tujuan itu, maka diterapkan metodologi yang menggunakan metode observasi, simak libat cakap, simak bebas libat cakap, deskriptif, komparatif, dan metode formal serta informal. Temuan penelitian ini secara ringkas dapat dinyatakan bahwa fonem vokal BI dan BJ, yakni i, u, e, o, a, ə dan i, u, e, o, a yang berdistribusi lengkap dengan varian I, U, E, O (BI) dan I (BJ). Selanjutnya, dalam BI ditemukan runtunan vokal ai, ue, ao, oa, ae, io, ua, ui, eo, ea, iu, ie dan oi, ue, ao, oa, ae, oi, ua dalam BJ. Di samping itu, ditemukan runtunan vokal ii, aa, uu, ee, oo dalam BJ dan oo dalam BI. Selain itu, dalam BI ditemukan pola persukuan V, VK, KV, KVK, KKV, KKVK, KKVKK dan dalam BJ ditemukan pola V, KV, KKV, KVV.